VISI Program Studi Mekanisasi Perikanan
Menghasilkan Ahli Perikanan yang kompeten, berkarakter unggul, dan berjiwa wirausaha di bidang mekanisasi perikanan Tahun 2027
MISI Program Studi Mekanisasi Perikanan
- Menyelenggarakan pendidikan vokasi berstandar kurikulum nasional dan internasional dalam menghasilkan lulusan yang kompeten, berkarakter unggul, dan berjiwa kewirausahaan pada bidang mekanisasi perikanan.
- Melaksanakan dan mengembangkan penelitian terapan di bidang mekanisasi perikanan dalam rangka mendukung perikanan yang terukur dan berkelanjutan (sustainable fisheries);
- Melaksanakan pengabdian masyarakat, berbasis konsep Smart Fisheries Village dalam rangka mendukung pengembangan kesejahteraan bagi masyarakat nelayan tangkap (fishing community);
- Bersinergi dengan stakeholder dalam penyelenggaraan tridarma perguruan tinggi dan penyerapan lulusan dengan mitra bidang mekanisasi perikanan;
- Menerapkan pola pembinaan karakter unggul dalam menciptakan sumber daya manusia bidang mekanisasi perikanan yang kompeten, disiplin dan inovatif;
- Melaksanakan program kewirausahaan berbasis produk dan jasa bidang mekanisasi perikanan
- Melaksanakan pendidikan dengan sistim pembelajaran berbasis TEFA
TUJUAN dari Program Studi Mekanisasi Perikanan
- Menghasilkan profil lulusan perwira mesin kapal perikanan, wirausaha mesin perikanan, teknisi kelistrikan dan permesinan dan birokrat bidang mekanisasi perikanan yang kompeten sesuai dengan disiplin ilmu yang dimiliki;
- Menghasilkan penelitian bidang mekanisasi perikanan yang tepat guna bagi DUDI serta masyarakat perikanan;
- Menghasilkan pengabdian tepat guna bagi masyarakat perikanan berbasis Smart Fisheries Village (SFV);
- Menghasilkan kerjasama dengan stakeholder bidang kelautan dan perikanan dalam penyelenggaraan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat serta serapan lulusan;
- Menghasilkan sumber daya manusia berkarakter unggul, disiplin dan inovatif bidang mekanisasi perikanan;
- Menghasilkan entrepreneurship muda dalam bidang mekanisasi perikanan;
- Menghasilkan sistem pemberlajaran TEFA berbasis produk dan jasa.
STRATEGI dari Program Studi Mekanisasi Perikanan
- Menghasilkan profil lulusan perwira mesin kapal perikanan, teknisi permesinan dan wirausaha muda bidang mekanisasi perikanan yang mengacu pada Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 Tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, Perkabrsdmkp Nomor 13 Tahun 2019 Tentang Standart Kompetensi Satdik Lingkup KKP, IMO Model Course 7.07 dan STCW-F 1995.
- Mewajibkan taruna terlibat dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan kewirausahaan setiap tahun untuk membuat ide bisnis dan kewirausahan.
- Melaksanakan diklat BST sebagai keterampilan keselamatan dasar diatas kapal, sertifikasi kompetensi BNSP untuk operator dan teknisi mesin kapal penangkap ikan dan ujian kepelautan ATKAPIN-1 calon perwira mesin kapal perikanan.
- Melaksanakan praktik regular, praktek laut, Praktek Pengenalan Kehidupan Masyarakat Kelautan dan Perikanan (PPKM-KP), Praktik Kerja Lapang 1 (PKL-1), Praktik Kerja Lapang 2 (PKL-2), dan Kerja Praktik Akhir (KPA) guna mengenal secara dekat kehidupan Awak Kapal Perikanan (AKP) dalam meningkatkan kompetensi, keterampilan dan pengalaman taruna.
- Meningkatkan kualitas pembelajaran TEFA yang berbasis produk dan jasa seperti, pembuatan fiberglass, jasa pengelasan dan perbaikan mesin dan jasa pemasangan dan perbaikan PLTS.
- Meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran melalui pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) sesuai dengan permintaan dunia usaha dan dunia industri penangkapan ikan.
- Meningkatkan kemampuan dosen dalam menghasilkan penelitian terapan dan melibatkan taruna pada rangkaian penelitian.
- Meningkatkan publikasi jurnal ilmiah dalam rangka memotivasi dan mewadahi pengembangan keilmuan bidang mekanisasi perikanan.
- Meningkatkan kualitas dosen, tenaga penunjang akademik dan kependidikan dengan mengikuti sertifikasi atau pelatihan dan pemagangan di DUDI.
- Melaksanakan kerjasama dengan lembaga pemerintah, DUDI, asosiasi nelayan yang mempunyai otoritas dalam mengelola potensi sumber daya perairan laut.
Program Studi Mekanisasi Perikanan menerapkan Pendidikan Vokasi Berbasis Teaching Factory (30 % Teori dan 70 % Praktik), dengan lama pendidikan 3 Tahun (6 Semester), menerapkan Kurikulum Pendidikan Berbasis Kompetensi (KBK) dan Menerapkan Sistem Gugur Pada Setiap Semester Berdasarkan Nilai Akademik dan Nilai Kepribadian dengan total 116 SKS. Fasilitas pendidikan Program Studi Mekanisasi Perikanan, yaitu ruang Kelas (dilengkapi dengan PC Komputer, LCD dan Layar LCD), UPK Bengkel Manufaktur dan Teaching Factory Mekanisasi Perikanan.
Kompetensi keahlian yang dicapai pada setiap semester, yaitu:
Semester I
Pengembangan Kepribadian, dengan Mata Kuliah Wajib Umum (MWU) yaitu Agama, Pancasila, Pendidikan Kewarganegaraan dan Bahasa Indonesia. Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP): Bahasa Inggris, Matematika Terapan, Fisika Terapan, Teknik Penulisan Ilmiah dan Hukum Maritim dan Peraturan Perikanan.
Semester II
Pengembangan Kompetensi Keteknikan, dengan Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP) yaitu Kreatifitas dan Inovasi Kewirausahaan, Keselamatan Kerja, Mekanika dan Hidrodinamika, Mesin Konversi Energi, Thermodinamika dan Transmisi Panas, Gambar Teknik, Ilmu Bahan, Bahan Bakar dan Pelumas, Pengukuran Keteknikan, Pemograman Dasar dan Praktik Pengenalan Kehidupan Masyarakat Kelautan dan Perikanan (PPKM-KP).
Semester III
Kompetensi Keahlian Kapal, dengan Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP) yaitu Studi Kelayakan Bisnis, Elemen Mesin dan Teknologi Mekanik, Motor Diesel Kapal, Listrik Kapal Penangkap Ikan, Sistem Refrigerasi, Sistem Pengendalian dan Otomatisasi dan Pesawat Bantu Kapal.
Semester IV
Kompetensi Keahlian Perikanan, dengan Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP) yaitu TOEFL Preparation, Perawatan dan Perbaikan Mesin, Pneumatik dan Hidrolik, Dinas Jaga Mesin, Manajemen Perbengkelan, Teknik Penangkapan Ikan, Bangunan dan Stabilitas Kapal, Instalasi Tenaga Kapal, Kaidah Penangkapan Ikan yang Bertanggung Jawab (CCRF) dan Penanganan dan Penyimpanan Hasil Tangkapan.
Semester V
Kompetensi Keahlian Kerja Lapang Dasar, dengan Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP) yaitu Praktek Kerja Lapang (PKL) I dan Praktek Kerja Lapang (PKL) II
Semester VI
Kompetensi Keahlian Kerja Lapang Lanjut, dengan Mata Kuliah Wajib Program Studi (MWP) yaitu Praktek Kerja Lapang (PKL) III, Kerja Praktik Akhir (KPA), Seminar KPA dan Laporan KPA.